10 Tanda Anda Dalam Hubungan Tak Sehat

  • Selasa, 13 Maret 2018 - 06:22:18 WIB | Di Baca : 1647 Kali

SeRiau – Dalam sebuah hubungan pernikahan, tanpa sadar sifat salah satu pasangan akan berubah seiring dengan berjalannya waktu mengikuti sifat pasangan yang lebih dominan.

Hal tersebut dikarenakan ikatan yang terjalin semakin erat dan tumbuh saat keduanya tinggal dalam satu atap. Namun di balik perubahan itu, ada suatu hal yang biasanya diabaikan oleh banyak pasangan yaitu jati diri.

Rasa cinta dan mengalah lebih adalah dua hal yang sering dijadikan alasan untuk mengabaikan diri sendiri, hingga Anda dan pasangan tak menyadari bahwa ada yang salah dalam hubungan yang sedang dijalani. 

Ada beberapa tanda yang umumnya ditemukan pada hubungan yang sudah tak lagi berjalan baik dengan semestinya, atau sering disebut Toxic Relationship. Dilansir Elite Daily, ini 10 tanda hubungan berada dalam kondisi yang tak baik. 

Memilih pasif

Ketika Anda kehilangan jati diri setelah menikah, biasanya salah satu dari Anda akan mengucapkan "Aku membencinya saat kamu melakukan itu, tapi aku akan menyimpannya untuk diri sendiri dan mengesampingkanmu," seolah sesuatu yang dilakukan pasangan tidaklah penting. 

Cemburu dan menyalahkan

Cemburu adalah hal wajar, tapi cemburu berlebihan tentu tidak akan berakhir baik. Jika tidak memiliki kepercayaan dalam sebuah hubungan, tentu tak ada lagi yang bisa dipertahankan

Kritik dan menghina

Tak ada yang salah dengan kritikan jika maksudnya untuk hal positif. Tapi lain cerita jika kritik digunakan untuk menghina atau meremehkan pasangan Anda, itu akan membuat orang merasa tak bernilai. 

Argumen tanpa komunikasi

Jika komunikasi Anda dengan cara memaki satu sama lain, itu tandanya hubungan Anda dan pasangan sudah tidak berjalan baik. Hal normal untuk marah dan berargumen, tapi sebaiknya diberengi dengan solusi.

Energi negatif

Merasa tidak nyaman berada di sekitar orang tersebut adalah reaksi wajar dari tubuh yang merasakan energi negatif. Hal-hal negatif hanya menguras energi baik mental, fisik dan emosional. 

Kamu berubah

Perubahan pasti akan terjadi, apalagi dalam sebuah hubungan. Jika Anda merasa sudah tidak menjadi diri sendiri, itu artinya hubungan Anda tak sehat. 

Tak ada lagi poin hubungan

Ada perbedaan antara tetap bertahan dalam hubungan karena nyaman dan tetap bertahan karena benar-benar ingin ada di sana. Jika merasa hubungan Anda tidak ke mana-mana, mengapa harus membuang waktu? 

Hanya berpikir cara membuatnya senang

Jika terus menerus mencoba membuatnya senang, tapi kamu sendiri tidak, tentu ada yang salah dalam hubungan kalian. Kebahagiaan seharusnya datang untuk kedua belah pihak. 

Selalu salah

Saat ada di titik di mana merasa semua yang dilakukan membuatnya marah atau mengganggunya, dan selalu menjadi penyebab dari semua masalah dalam hubungan, itu artinya hubungan Anda sudah tidak sehat.

sumber VIVA





Berita Terkait

Tulis Komentar