Fachri Albar, Aktor yang Terjerat Narkoba di Hari Valentine

  • Rabu, 14 Februari 2018 - 15:07:09 WIB | Di Baca : 1745 Kali

Jakarta, SeRiau - Fachri Albar menambah panjang daftar hitam selebriti yang terjerat kasus narkoba kembali bertambah. Ia jadi selebriti kedua Jeniffer Dunn yang tertangkap awal Januari silam.

Fachri ditangkap Polres Metro Jakarta Selatan di sebuah rumah di kawasan Cirendeu, tepat pada Hari Valentine yang jatuh pada Rabu (14/2), sekitar pukul 07.00 WIB.

Putra penyanyi senior Ahmad Albar itu diketahui mengikuti jejak sang ayah untuk terjun ke dunia hiburan pada 2005. Pria yang kerap disapa Ai ini mengawali kariernya di bidang perfilman dengan membintangi Alexandria, beradu akting dengan Julie Estelle.

Dua tahun setelahnya, Fachri membintangi film garapan sutradara Joko Anwar, Kala yang membuatnya ditetapkan sebagai nomine Pemeran Utama Pria Terbaik di Festival Film Indonesia 2007. Kerjasama aktor berusia 36 tahun ini dengan Joko pun berlanjut.

Ia membintangi film Joko lain seperti Pintu Terlarang (2009) dan Pengabdi Setan (2017).

Hingga kini, ia diketahui telah membintangi 12 film, termasuk Jakarta Undercover (2007), I am Hope (2016), The Professionals (2016), dan Pesantren Impian (2016).

Selama kariernya, Fachri turut dikenal mengencani beberapa aktris ternama seperti Nafa Urbach, Luna Maya, Marsha Timothy dan Mariana Renata. Namun ia memilih melabuhkan hati pada Renata Kusmanto, yang juga sepupu dari mantan kekasihnya Mariana Renata.

Keduanya menikah pada 2014 dan kini telah dikaruniai dua orang anak.

Fachri ditangkap terkait dugaan penyalahgunaan narkotika jenis sabu, dumolid dan ganja. Hal tersebut telah dikonfirmasi Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Mardiaz Kusin Dwihananto di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta Selatan.

"Betul, pagi hari ini tim menangkap Fachri Albar ditangkap di rumah di Cirendeu [dengan barang bukti berupa] paket sabu, dua papan dumolid dan lintingan ganja," katanya yang menolak menjelaskan secara detail. Polisi saat ini masih mengembangkan penyidikan.

Sayang, bukan hanya jejak Ahmad Albar di dunia hiburan yang diikuti Fachri. Ia juga tertangkap kasus narkoba, sama seperti Ahmad Albar pada 2007. (*JJ)


Sumber: CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar