Khusus Pengambilan KTP-e, Disdukcapil Pekanbaru Akan Buka Layanan Pagi


SeRiau - Mengurai antrean yang setiap hari mengular di Mal Pelayanan Publik, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru akan membuka layanan lebih awal dari hari biasanya. Layanan dibuka khusus untuk pengambilan KTP-e.

Hal itu disampaikan Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru, Irma Novrita, bahwa saat ini masa masuk sekolah, masuk kerja. Dengan kondisi itu, membuat masyarakat untuk segera mengambil KTP nya.

Mengingat terbatasnya nomor antrean yang disediakan di masa pandemi Covid-19 ini, pihaknya akan membuka layanan khusus untuk pengambilan KTP-e. Dengan harapan masayarakat tidak ada lagi penumpukan orang di depan Kantor Disdukcapil.

"Nah, rencananya untuk pengambilan  KTP-e akan kita buka Senin (6/7/2020) pagi. Besok jam 06.00 WIB kita minta petugas sudah hadir untuk menampung penerimaan resi pengambilan KTP," ujar Irma, Jumat (3/7/2020).

Nanti, kata Irma, masyarakat yang KTP nya masih di Disdukcapil akan diserahkan langsung. Namun, jika KTP nya sudah didistribusikan ke kecamatan atau ke UPTD, maka petugas akan mengarahkan masyarakat untuk mengambil KTP tersebut di masing-masing UPTD.

Dikatakannya, untuk pembagian KTP yang sudah tercetak akan didistribusikan ke masing-masing UPTD. "Untuk pembagiannya kita serahkan kepada masing-masing UPTD, silahkan mereka yang mengatur strategi bagaimana pembagiannya," jelasnya.

Meski begitu kata Irma, tidak semuanya diserahkan ke UPTD. "Itu pun dibatasi jumlahnya," ucapnya.

Selain layanan pengambilan KTP-e, pihaknya akan tetap membuka layanan lainnya seperti biasa. Namun, untuk nomor antrean pihaknya masih tetap menggunakan manual dan menutup antrean online sementara waktu. (**H)