Empat Paripurna Rampung di Gelar Oleh DPRD Pekanbaru

  • by Redaksi
  • Selasa, 10 Desember 2019 - 18:58:37 WIB
Empat Paripurna Rampung di Gelar oleh DPRD Pekanbaru

 


 

SeRiau- DPRD Kota Pekanbaru menuntaskan 4 (empat) agenda paripurna sekaligus, Selasa (10/12/2019).

Wakil Pimpinan Sidang yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri mengenai laporan Reses dari Anggota DPRD Pekanbaru meminta Pemerintah Kota Pekanbaru agar segera merancang program kerja pada tahun 2020.

"Sebagaimana diketahui ini adalah salah satu yang ada di Undang-undang, karena laporan reses atau e-reses harus segera diakomodir oleh Pemerintah. Harapan kami juga ini bisa memberi solusi terhadap permasalahan yang ada di Pekanbaru," ucapnya.

Yang kedua mengenai Tata Tertib DPRD Pekanbaru, Azwendi menuturkan hal tersebut berkaitan dengan proses administrasi maupun kinerja dari anggota DPRD Pekanbaru.

"Tata Tertib ini sudah mengacu pada PP nomer 12 tahun 2018, saya kira ini sudah bisa dijalankan selama 5 tahun kedepan," tuturnya.

Selanjutnya yang ketiga, Kode Etik DPRD Pekanbaru, Poltisi Demokrat ini menjelaskan bahwa Kode Etik merupakan turunan dari Tata Tertib.

"Kita harus mengatur etika, agar lebih tertib dan juga lebih bermarwah serta santun," katanya lagi.

Sementata yang terakhir, Susunan Organisasi Tata Kerja (SOTK), Azwendi menuturkan hal ini sempat terlupa oleh Pemerinta Kota Pekanbaru karena beberapa waktu yang lalu baru selesai melaksanakan Pemilihan Umum (Pemilu).

"Jajaran organisasi ditingkat pusat banyak berubah, seharusnya Pemerintah Daerah sudah menyiapkan kemarin. Ini adalah salah satu program prioritas Pemerintah karena SOTK mempengaruhi efektifnya kerja pada tahun 2020," pungkasnya. (***)