Azwendi Fajri Hadiri Pelantikan Wakil Ketua DPRD Rohul, Semoga Mampu Mengemban Amanah Negeri Seribu Suluk

  • by Redaksi
  • Senin, 25 November 2019 - 20:20:37 WIB
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Tengku Azwendi Fajri SE Menghadiri Pelantikan Wakil Ketua DPRD Rohul

 

 

SeRiau- Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Tengku Azwendi menghadiri pelantikan Nono Patria Pratama dari Fraksi Golkar DPRD Rokan Hulu (Rohul), sebagai Wakil Ketua DPRD Rohul masa jabatan 2019-2024.

Kepada awak media usai acara, Tengku Azwendi mengucapkan selamat kepada Nono Patria yang baru saja diambil sumpah janjinya.

"Selamat mengemban amanah. Teriring harapan, semoga dapat membawa aspirasi masyarakat lebih baik, dan hasilnya berupa pembangunan yang dapat dirasakan oleh masyarakat luas. Sehingga membawa Kabupaten Rohul semakin maju, sejahtera dan bermartabat," kata Azwendi.

Politisi Demokrat ini juga optimis dengan pelantikan Nono Patria yang melengkapi kursi pimpinan DPRD Rohul dapat mempercepat pembangunan di Negeri Seribu Suluk tersebut. Hal itu karena unsur pimpinan merupakan figur atau tokoh pada periode sebelumnya sehingga saling memahami bagaimana membangun Rohul.

"Kita melihat bersama ada satu keberlanjutan. Insya Allah akan memberikan percepatan bagi proses pembangunan Rohul ke depan," tuturnya.

Sebelumya setelah melewati perjalanan panjang, Nono Patria Pratama dari Fraksi Golkar DPRD Rokan Hulu (Rohul), akhirnya resmi dilantik dan diambil sumpah‎nya sebagai Wakil Ketua DPRD Rohul masa jabatan 2019-2024.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Nono Patria Pratama, dilakukan melalui Rapat Paripurna istimewa DPRD Kabupaten Rohul.

Pengucapan Sumpah Janji Wakil Ketua DPRD Kabupaten Rohul dipimpin Ketua DPRD Rohul Novliwanda Ade Putra ST, didampingi dua Wakil DPRD Rohul lain yakni Hardi Chandra dan M Sahril Topan ST.

Dalam paripurna tersebut tampak hadir juga Bupati Rohul H Sukiman, Sekda Rohul H Abdul Haris SSos, MSi, Ketua DPD II Partai Golkar Rohul H Sari Antoni SH, Mantan Bupati Rohul Ir H Hafith Syukri MM. (***)