Hasil Liga 3 Pra Nasional Grup A: Persiba Bantul Hentikan Kemenangan Tiga Naga

  • by Redaksi
  • Ahad, 24 November 2019 - 19:40:01 WIB

SeRiau - Kemenangan beruntun KS Tiga Naga terhenti setelah takluk 1-0 dari Persiba Bantul pada laga yang berlansung Stadion Sultang Agung, Bantul, Jumat (22/11/2019) petang.

KS Tiga Naga yang awalnya diunggulkan dalam pertandingan tersebut akhirnya mampu ditumbangkan tuan rumah Persiba lewat gol tunggal Wisnu Nugroho di menit 83' dari titik putih. Skor 1-0, kemenangan untuk Persiba Bantul.

Sementara itu, Pelatih Kepala KS Tiga Naga, Feriandes Rozialta, mengatakan bahwa tim asuhannya telah bermain dengan maksimal.

"Kita sudah main cukup bagus. Tapi masih belum bisa nembus pertahanan lawan," ujar Feriandes melalui selularnya, Minggu (24/11/2019).

"Tim yang kita turunkan masih skuad yang sama kita turunkan seperti laga-laga sebelumnya, tidak ada perbedaan tim yang kita turunkan pada laga ini," katanya.

Terkait hadiah penalti yang diberikan wasit kepada tim tuan rumah, Ia mengaku pemainnya tidak melakukan pelanggaran apa pun. Akan tetapi wasit berkeputusam lain.

"Menurut kita, tidak ada pelanggaran disana. Tapi wasit berkata lain, keputusan wasit sudah diambil, jadi kita terima saja," ungkapnya.

Atas kekalahan tersebut, pihaknya pun akan mengevaluasi pemain. "Ini akan jadi bahan evaluasi juga untuk kita, dengan kekalahan kemarin jadi pelajaran bagi pemain," imbuhnya.

Diketahui juga, meski kalah 1-0 dari Persiba Bantul, posisi KS Tiga Naga masih kokoh di puncak klasemen grup A Liga 3 Pra Nasional dengan total 12 poin. Sementara itu, Persiba Bantul berada di posisi kedua dengan 7 poin, disusul Persika Karawang di posisi ketiga dengan 4 poin, dan Sel 50 Kota di posisi keempat dengan 0 poin.

Dengan hasil itu pun, KS Tiga Naga juga sudah dipastikan lolos kualifikasi grup A Liga 3 Pra Nasional. (**H)