Komitmen Umri Tingkatkan Kualitas SDM, 26 Dosen Umri Terima Beasiswa Kuliah S3 di UMK

  • by Redaksi
  • Selasa, 20 Agustus 2019 - 22:04:53 WIB

 

SeRiau - Universitas Muhamadiyah Riau (Umri) terus mengesa peningkatan kualitas tenaga dosen. Tak tanggung tangung, tahun ini dari 54 dosen yang ikut mendaftar beasiswa melanjutkan pendidikan program doktor (S3), hanya 26 dosen terseleksi akan mengikuti kuliah S3 di University Malaysia Kelantan (UMK)

Hal tersebut dikatakan Rektor Umri Dr.H Mubarak.MSi saat coffee morning dengan awak media center Umri."  Ya, ada 26 dosen kita menerima beasiswa dan akan melanjutkan kuliah di UMK," kata Rektor didampingi Waka Rektor II Bakaruddin, di Kampus Utama Umri jalan Tuanku Tambusai, Selasa (20/8)

Dikatakan Rektor, 26 dosen penerima beasiswa akan kuliah di UMK, paling lambat tahun depan. Kebanyakan dari 26 dosen ini merupakan dosen fakuktas ekonomi, komputer dan Mipa. Para dosen ini akan mendapatkan izin belajar dari universitas dan mereka tetap akan mengajar di Umri." Ya kita berikan izin belajar saja artinya mereka masih tetap mengajar di Umri. Beda dengan tugas belajar yang secara full tidak mengajar. Kalau izin belajar, dosen tetap mengajar, mereka kuliah secara online dan sekali saja tatap muka," kata Mubarak.

Dengan beasiswa dosen S3 ini,  kata Rektor, jumlah doktor yang dimiliki Umri tiga tahun mendatang akan terus bertambah. Saat ini, jumlah doktor yang dimiliki Umri sebanyak 10 orang. Jika tahun 2023 dosen yang mengambil program doktor bisa selesai, maka, jumlah dosen yang bergelar doktor bisa mencapai 40 orang.

" Untuk mendapatkan Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) A, maka faktor penentunya, banyaknya jumlah dosen yang bergelar doktor. Kalau sangat komit untuk meningkatkan kualitas dosen salah satunya beasiswa program doktor," kata Mubarak.(zal)