Dikalahkan PSS Sleman 0-2, Timnas U-19 Dua Kali Kalah Beruntun


SeRiau - Timnas U-19 Indonesia kembali menelan kekalahan dalam laga uji coba kedua dalam rangkaian pemusatan latihan di Yogyakarta. Anak asuh Indra Sjafri itu takluk 0-2 dari PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta, Sabtu, 2 Juni 2018. Ini jadi kekalahan kedua yang dialami secara beruntun setelah sebelumnya mereka ditekuk Persis Solo 0-3.

“Dari hasil laga ujicoba kedua ini, besok lusa (Senin 4 Juni 2018) sudah bisa kami evaluasi siapa-siapa saja pemain yang bisa ikut TC tahap kedua yang dimulai tanggal 19,” ujar Indra Sjafri seusai laga.

Dari hasil laga ujicoba lawan Persis Solo dan PSS Sleman, ujar Indra, tujuannya lebih kepada konsolidasi tim untuk mengetahui siapa yang sekiranya bisa terpilih untuk diikutkan dalam kejuaraan Piala AFF,

Dalam pertandingan Timnas versus PSS Sleman itu, dua gol PSS Sleman asing-masing disumbangkan Slamet Budiono pada menit ke 40 dan Ichsan Pratama di menit 61.

Dalam laga itu, Indra Sjafri menurunkan sejumlah pemain yang tak jauh berbeda dibanding uji coba saat melawan Persis Solo. Juru gedor timnas U-19 di babak pertama dan kedua tetap dipasrahkan pada Egi Maulana.

Jalannya pertandingan babak pertama cukup sengit. Pasukan Indra Sjafri tampak lebih agresif dan beberapa kali berhasil merangsek ke zona rawan yang dijaga ketat anak asuh Seto Nurdiyantoro. Peluang gol nyaris tercipta untuk Timnas U-19 lebih dulu ketika pemainnya, Aji Kusumo, beberapa kali berhasil menerabas lini pertahanan PSS Sleman yang dijaga ketat Achmad Hisyam Tolle. Namun tak ada gol berhasil tercipta dari beberapa kali peluang itu.

Merasa terus ditekan, di pertengahan babak pertama, PSS Sleman mulai bangkit balik untuk menyerang. Bola pun mulai dikuasai penuh skuad Elang Jawa hingga pada menit 40, gol pertama untuk PSS berhasil dilesakkan Slamet Budiono melalui umpan Ichsan Pratama. PSS Sleman ungul sementara 1-0 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, PSS maupun Timnas U-19 saling merombak komposisi pemainnya. Usai perombakan ini, lini tengah dan belakang Timnas U-19 tampak lengah hingga PSS berpeluang lebih banyak mencetak gol di menit awal. Gol kedua PSS akhirnya terwujud di menit 61 setelah Ichsan Pratama dengan sigap mengeskusi umpan silang dari pemain PSS Irham Irhaz. Skor pun 0-2 untuk Timnas U-19 hingga peluit panjang babak kedua dibunyikan

 

sumber TEMPO.CO