1 Orang Terduga Teroris Ditembak Mati di Sidoarjo


 

SeRiau- Rumah seorang warga di kompleks Perum Maharani blok A4 nomor 11 Kecamatan Sukodono, Sidoarjo diduga anggota jaringan teroris digerebek petugas kepolisian, Senin (14/5/2018). Warga diketahui bernama Budi Satrio (48). 

Seorang saksi mata bernama Sigit Priyadi yang juga tetangga dari Budi Satrio mengaku mendengar empat tembakan sekitar pukul 07.30.

"Sempat ada suara tembakan kira-kira empat kali," kata Sigit kepada detikcom di lokasi kejadian.

 
Satu jam kemudian, Sigit melihat satu jenazah dimasukkan ke dalam ambulans.

Sementara itu Supardi selaku Ketua RT 13 RW 5 mengungkapkan, dari keterangan yang diperolehnya dari salah satu petugas, warga yang tinggal di rumah yang digerebek itu diduga anggota jaringan teroris ini.

Warga tersebut akhirnya ditembak mati oleh petugas karena melakukan perlawanan petugas.

"Terlihat di lokasi petugas juga membawa barang bukti. Tapi barang bukti tersebut kami tidak mengetahui," ujar Supardi di lokasi kejadian.

Supardi menambahkan, pada saat penggerebekan, pihaknya tidak diizinkan untuk memasuki rumah warga tersebut. Ia juga tidak mengetahui kemana jenazah itu dibawa.

"Ada satu jenazah yang dibawa ambulans, namum dibawa kemana kami kurang mengetahui," jelas.

Dari pantauan detikcom, saat ini di lokasi kejadian juga dipasangi garis polisi dan masih banyak petugas yang berjaga, sementara warga sekitar dilarang mendekati.

Kapolsekta Sukodono AKP Heriyanto pada saat dikonfirmasi oleh detikcom tidak berani menjawab. 

"Konfirmasi di Bapak Kapolresta Sidoarjo saja," tandasnya. (Sumber : Detiknews.com)